Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2015

Presiden BEM KEMA FAPERTA UH, Dari Manaki'?

Sore di himpunan, barusan dapat kabar dari salah satu adik angkatan yang setiap datang ke himpunan pasti selalu bawa surat, Viona namanya. Katanya Presiden BEM kita baru saja datang. Entah, beliau dari mana saja. Setelah nyaris dua minggu menghilang dari peredaran, meninggalkan sekretariat BEM yang sedang direnovasi, dan seabrek kegiatan penting lembaga. Betapa sering kami mempertanyakan kehadirannya minggu-minggu belakangan ini. Sebab di beberapa kesempatan, beliau selalu diwakilkan oleh wapresnya untuk memberi sambutan pada kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan himpunan-himpunan di Fakultas Pertanian. Tak terhitung berapa kali kegiatan yang tak 'sempat' beliau hadiri (atau memang tak pernah menyempatkan diri?) di himpunan saya sendiri tak pernah sekalipun kegiatan kami yang beliau tampil memberikan sambutan. Rasanya percuma menulis surat 'Kepada Yth. Presiden BEM KEMA FAPERTA UH ', sementara yang selalu hadir adalah wakilnya. Kenapa tak sekalian langsung mengundang Wak

Sebuah Kunjungan

Oleh : Fatma lilia Atha Azzahra Kemarin, posko kami (Kahayya) mendapat kunjungan dari teman-teman KKN posko lain. Mereka datang berlima, dua laki-laki, tiga perempuan. Mereka datang memenuhi rasa penasarannya terhadap keindahan-keindahan alam yang ada di Kahayya. Satu malam mereka menginap, katanya ingin merasakan dinginnya Kahayya di malam hari. Yang membuat saya tertarik menuliskan kunjungan mereka adalah pertanyaan salah seorang dari tiga perempuan itu ketika kami hanya berempat, “Tidak na aniayajako laki-lakinya di sini?” Pertanyaan itu dilontarkan dengan suara pelan, nyaris berbisik. Seolah takut ada yang mendengar. Mendengar pertanyaan itu saya hanya menyengir tanggung kebingungan sambil menjawab “Ndakji.” Saya bingung, tidak paham defenisi ‘dianiaya’ seperti apa yang mereka maksud. Secara keseluruhan saya baik-baik saja dengan lima laki-laki teman seposko saya. Kami berenam asik-asik aja kok. Masing-masing tahu apa yang harus dikerjakan. Tetapi beberapa jam ke depan